Langsung ke konten utama

UTS PBI

Kasus Copyright Channel Youtube TheFatRat



TheFatRat adalah akun Youtube dan Soundcloud yang dimiliki atau dijalankan oleh seorang pria kelahiran jerman bernama Christian Friedrich Johannes Buttner. ia adalah seorang produser dan musisi. Baik pada laman Youtube ataupun Soundcloud TheFatRat menciptakan lagu-lagu originalnya dan ia tidak memasangkan hak cipta pada lagu-lagunya, guna dapat digunakan oleh content creator lainnya pada video mereka, baik sebagai backsound ataupun sound effect. Dengan demikian semua lagu-lagu yang ia ciptakan tidak dipasangkan copyright. Karena Youtube akan mendeteksi lagu-lagu yang terputar atau terdapat pada suatu video dan jika lagu tersebut hak ciptanya dimiliki oleh seseorang atau oleh sebuah lembaga, maka setiap pendapatan dari tayangan video tersebut akan menjadi milik sang pemilik hak cipta lagu tersebut.

KRONOLOGI KEJADIAN

Pada 19 November 2018, TheFatRat mendapat e-mail dari Youtube yang menyatakan bahwa seseorang bernama "Ramjet" mengklaim salah satu video yang dimiliki oleh TheFatRat dengan judul ‘The Calling’ yang mana telah memperoleh lebih dari 45 juta kali tayangan pada saat itu. Ramjet mengklaim bahwa lagu dalam video tersebut adalah miliknya, dimana sesungguhnya lagu yang terdapat pada video itu adalah lagu ciptaan TheFatRat. Karena hal tersebut TheFatRat  terkena copyright strike dari Youtube dan monetisasi yang dihasilkan dari video ‘The Calling’ akan dialihkan ke Ramjet.

Mengetahui ada yang tidak beres, TheFatRat pun melaporkan apa yang terjadi ke pihak Youtube. Sebulan kemudian tepatnya pada  tanggal 12 Desember 2018 TheFatRat mendapatkan e-mail dari pihak Youtube yang menyatakan bahwa laporan TheFatRat telah ditinjau oleh Ramjet dan pihak Ramjet tidak menyetujui laporan TheFatRat.


Ya hebat sekali youtube, seseorang mengklaim karya orang lain dan saat penciptanya melapor yang terjadi adalah laporan tersebut diberikan kepada orang yang mengambil dan membiarkan mereka yang memutuskan bahwa laporan itu benar atau tidak. "The guy who wants to have my song, he gets to decide if he actually owns my song" kata TheFatRat dalam salah satu videonya tentang masalah ini.

Akhirnya TheFatRat memustuskan untuk menghubungi secara langsung seorang pihak YouTube yang mengurusi kanal Youtubenya (saat suatu kanal di youtube mencapai 100 ribu pengikut, maka youtube akan memberikan seseorang yang dapat dikontak secara personal untuk kanl tersebut). TheFatRat menghubungi orang tersebut dan orang tersebut pun meneruskan keluhan TheFatRat ke pihak Youtube yang menangani tentang permasalahan copyright. Dan jawaban yang ia dapat dari pihak Youtube adalah:

 "Seperti yang Anda tunjukkan, pemilik konten telah meninjau kasus klien Anda dan menegaskan kembali klaimnya untuk video mereka.

Klien Anda dapat menyelesaikan masalah ini secara langsung dengan pemilik konten 1825liam@gmail.com . Harap mengerti bahwa youtube tidak menengahi perselisihan hak cipta."

Pihak Youtube menyatakan bahwa pihaknya tidak dapat menyelesaikan masalah TheFatRat dan tidak menegahi perselisihan hak cipta karena hal tersebut di luar dari cakupan Youtube. Pada akhirnya TheFatRat pun harus menghubungi pihak Ramjet melalui e-mail. Tapi yang terjadi e-mail TheFatRat tidak pernah mendapat balasan, akhirnya TheFatRat mencoba mencari tahu siapa Ramjet ini. Dia menemukan Channel Youtubenya Ramjet tetapi kanal tersebut kosing dan tidak ada unggahan apapun. Hanya ada akun social media yang tertera, TheFatRat pun mencoba menghubunginya lewat social media yang ada tapi Facebook, Instagram, dan Website-nya pun kosong.
Tidak ada cara untuk bisa menghubungi Ramjet, akhirnya TheFatRat menghubungi pihak Youtube lagi untuk meminta bantuan supaya dia bisa mendapatkan kontak Ramjet yang dapat dihubungi, tapi pihak youtube menjawab "maaf kita tidak diperbolehkan memberikan informasi kontak tentang orang yang mengklaim", TheFatRat menjawab "Oke, jadi saya harus bagaimana?". Dan pihak youtube menjawab "Ya kamu harus selesaikan masalahnya langsung dengan orang yang mengclaim". Logika yang hebat, bagaimana caranya TheFatRat menyelesaikan masalahnya kalo dia sendiri tidak dapat menghubungi Ramjet dan pihak youtube pun tidak mau memberikan kontaknya.


Setelah ditelusuri lebih lanjut, diketahuilah bahwa alasan kenapa Ramjet mengklaim videonya TheFatRat bukan karena mereka (Ramjet) mengatakan merekalah pemilik lagu "The Calling" ciptaan TheFatRat, tetapi mereka mengatakan bahwa mereka pemilik lagu "The Calling" yang dibuat oleh seseorang bernama Andres Galvis. TheFatRat pun mencari informasi tentang Adres Galvis dan menemukan bahwa Andres Galvis membuat sebuah bootleg (semacam remix) dari lagu ‘The Calling’ yang ia miliki. Lagu bootleg inilah yang diclaim oleh Ramjet sebagai lagu mereka, dan karena claim tersebut secara tidak sengaja lagunya TheFatRat "The Calling" pun terkena copyright strike dari Youtube.

TheFatRat sendiri tidak mempermasalahkan jika lagu-lagu yang ia miliki dipakai untuk diremix, dibuat bootleg, dipakai di video lain, bahkan jika dimonetisasi pun silahkan asalkan jangan video yang ia miliki yang dimonetisasi.

TheFatRat pun menghubungi Andres Galvis, dan memintanya untuk mencabut copyright yang telah dibuat oleh Ramjet. Karena copyright tersebut telah merugikan pencipta asli lagunya yaitu TheFatRat. Dan Andres Galvis memberikan tanggapan yang positif dengan mengkonfirmasi bahwa dia membuat bootleg dari lagu ‘The Calling’ yang dimilik oleh TheFatRat. Andres Galvis pun tidak mengenal siapa Ramjet dan dia pun tidak pernah berhubungan dengan power record manapun untuk membuat sebuah copyright terhadap lagu hasil remixnya.

Akhirnya Andres Galvis pun membantu TheFatRat untuk menyelesaikan kasus ini. Andres Galvis mengirim e-mail ke pihak Youtube untuk mengkonfirmasi bahwa dialah pencipta bootleg dari lagu The Calling milik TheFatRat, dan dia tidak pernah melisensikan lagunya itu ke sebuah power record manapun ataupun ke Ramjet. Dan pihak Youtube belum memberikan tanggapan hingga tanggal 20 desember 2018.

Youtube seakan menutup mata akan hal ini, beruntunglah TheFatRat memiliki lebih dari 3 juta pengikut di kanal Youtube-nya. Lantas ia membagikan masalah yang dia alami di social media-nya dan memiliki dampak yang cukup hebat, sehingga membuat youtube mau tidak mau harus mengurus masalah ini secara langsung.

Saat TheFatRat membagikan ceritanya ke publik, ternyata banyak youtuber-youtuber kecil yang mengalami kasus serupa dimana karya mereka diklaim copyright-nya oleh pihak lain, tapi karena kanal mereka yang tidak begitu besar sehingga pihak Youtube seakan tidak mau mengurusnya.



Pada akhirnya pihak Youtube pun langsung turun tangan mengurus kasus TheFatRat, hak cipta yang diclaim oleh Ramjet dicabut, channel Ramjet pun dihapus oleh youtube. Masalah TheFatRat pun kelar. Dikonfirmasi oleh TheFatRat sendiri di akun twitternya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perbedaan Penduduk dan Masyarakat

1.       Pengertian Penduduk Penduduk adalah semua orang yang tinggal atau menetap di suatu wilayah selama enam bulan  atau lebih dan atau mereka yang tinggal berdomisili kurang dari enam bulan tetapi bertujuan menetap dan secara hokum berhak tinggal di daerah tersebut. Pertumbuhan penduduk diakibatkan oleh tiga komponen yaitu: fertilitas, mortalitas dan migrasi. 2.       Pengertian Masyarakat Masyarakat adalah sejumlah manusia yang merupakan satu kesatuan golongan yang berhubungan tetap dan mempunyai kepentingan yang sama. Seperti, sekolah, keluarga, perkumpulan, Negara semua adalah masyarakat. Dalam ilmu sosiologi kita mengenal ada dua macam  masyarakat, yaitu masyarakat paguyuban dan masyarakat petambayan. Masyarakat paguyuban terdapat hubungan pribadi antara anggota- anggota yang menimbulkan suatu ikatan batin antara mereka. Pada masyarakat patambayan terdapat hubungan pamrih antara anggota-anggota nya. Dapat dilihat bahwa Penduduk adalah orang yang menem

Pertumbuhan Penduduk Australia

Dr Richard Denniss dari Institut Australia (TAI) mengatakan pada tahun 2014 penduduk Australia bertambah 400 ribu orang dan itu menunjukan tingkat laju pertumbuhan penduduk Australia ternyata jauh lebih cepat dari prakiraan sebelumnya. Penduduk Australia sudah mencapai  24 juta jiwa pada akhir tahun 2015. Seiring dengan jumlah kelahiran bayi yang terus meningkat, terutama bayi dari keluarga imigran baru. Berdasarkan Australian Bureau of Statistics tercatat bahwa populasi bertambah 1.6% pada akhir tahun 2017.  Dalam 15 tahun terakhir sejak tahun tahun 2000 tercatat populasi warga pendatang di Australia telah meningkat sebesar 2,75 juta orang. Angka ini melebihi jumlah total pendatang selama tahun 1950-an, 60-an dan 70-an yang hanya mencapai  2,54 juta. Kemajuan yang diraih Australia membuat banyak orang yang ingin tinggal di Australia, dan kenyataannya tingkat tertinggi migrasi ke Australia terjadi tahun 2009, tahun setelah terjadi krisis keuangan global dimana Australia

Masalah Sosial di Bidang Pertanian dan Cara Mengatasinya dari Sudut Pandang TI

Salah satu masalah sosial yang serius adalah tertinggalnya pertanian di Indonesia dimana infrastruktur pertanian yang terabaikan, organisasi tani yang kurang berfungsi sebagaimana mestinya, kurangnya askes kepada lembaga keuangan, investasi yang rendah, kurangnya akses pasar, SDM petani yang mayoritas rendah, dan sistem penyaluran dana program ketahanan pangan tidak transparan. Berdasarkan sudut Teknik Informatika masalah sosial ini dapat diatasi dengan menciptakan peralatan petani yang sudah diprogram sistemnya dimana petani hanya cukup memantau pekerjaan dari peralatan tersebut di balik layar. Sistem kerja alat ini adalah berupa input dari user dimana user hanya perlu memilih pekerjaan seperti apa yang akan dilakukan oleh alat tersebut dimana input tersebut akan diproses oleh alat tersebut dan alat tersebut akan bekerja secara otomatis mengolah lahan pertanian. Sistem kerja alat ini pun dapat dikembangkan lebih lanjut lagi dengan sistem kontrol jarak jauh, petani hanya per