- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Indonesia merupakan bangsa yang memiliki beragam budaya dan bahasa dari setiap daerah. Setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi masing-masing yang mana tradisi tersebut bukanlah sekedar tradisi semata,tetapi memiliki makna tersendiri mengapa tradisi tersebut tetap dilakukan sampai sekarang. Kali ini saya akan membahas tradisi yang berasal dari Sumatra Barat. Salah satu tradisi yang berasal dari Sumatra Barat adalah Pacu Jawi. Pacu Jawi umumnya diadakan di Kecamatan Pariangan, Kecamatan Rambatan,Kecamatan Sungai Tarab , dan Kecamatan Lima Kaum di kabupaten Tanah Datar.
Pacu dalam bahasa Indonesia artinya balapan dan Jawi artinya sapi, jadi Pacu Jawi merupakan tradisi Balap Sapi yang juga dilakukan di daerah lain selain Sumatra Barat. Walaupun daerah lain di Indonesia juga memiliki tradisi Balap Sapi, ada hal yang berbeda pada tradisi Pacu Jawi dimana lapangan yanng digunakan bukanlah tanah kering, melainkan sawah basah. Karena lapangan lintasan yang digunakan adalah sawah basah, maka Pacu Jawi ini diadakan petani setelah musim panen dan biasanya diadakan 3 kali dalam satu tahun.
Satu orang mengendarai dua sapi yang diapit alat pembajak sawah sekaligus sebagai pijakan bagi pengendara. Untuk memacu kedua sapi maka pengendara harus menggigit ekor kedua sapi tersebut. Dalam tradisi ini pun memiliki aturan yang berbeda untuk menentukan pemenang Pacu Jawi, pemenangnya bukanlah yang tercepat sapinya melainkan sapinya yang berlari paling lurus dibanding dengan sapi yang lain.
Sejak ratusan tahun lalu pacu jawi sudah dilaksanakan, Selain untuk mengisi waktu luang para petani Pacu Jawi juga menjadi media hiburan bagi masyarakat setempat. Makna dari Pacu Jawi ini adalah pemimpin dan rakyat yang berjuang bersama di jalan yang benar yang disimbolkan dengan dua sapi yang berlari lurus bersama-sama.
Komentar
Posting Komentar