- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Beberapa Definisi Kebudayaan Menurut Beberapa Tokoh dan Ahli
- Mangunsarkoro, Kebudayaan adalah segala yang bersifat hasil kerja jiwa manusia dalam arti yang seluas-luasnya
- Drs. Sidi Gazalba, Kebudayaan adalah cara berfikir dan merasa yang menyatakan diri dalam seluruh segi kehidupan dari segolongan manusia yang membentuk kesatuan sosial dengan suatu ruang dan suatu waktu.
- Dr. Moh. Hatta, Kebudayaan adalah ciptaan hidup dari suatu bangsa
- Selo Soemardjan dan Soelaiman Soemardi, kebudayaan adalah sarana hasil karya, rasa, dan cipta masyarakat.
- Arkeolog R. Seokmono, Kebudayaan adalah seluruh hasil usaha manusia, baik berupa benda ataupun hanya berupa buah pikiran dan dalam penghidupan.
- Roucek & Warren, Kebudayaan itu terwujud bukan hanya seni tetapi juga terwujud dalam benda-benda yang terdapat disekeliling maupun yang dibuat oleh manusia, jadi menurut Roucek dan Warren Kebudayaan adalah ”cara hidup yang dikembangkan oleh sebuah masyarakat guna memenuhi keperluan dasarnya untuk dapat bertahan hidup, meneruskan keturunannya dan mengatur pengalaman sosialnya”.
- Dawson (Age of The Gods), Kebudayaan adalah cara hidup bersama (culture is common way of life).
- Nostrand (1989: 51)Mendefinisikan budaya sebagai sikap dan kepercayaan, cara berpikir, berperilaku, dan mengingat bersama oleh anggota komunitas tersebut.
- M. Harris, Kebudayaan adalah sebuah cara hidup
Dari beberapa definisi kebudayaan di atas, dapat dianalisa bahwa Mangunsarkoro , Drs. Sidi Gazalba, Dr. Moh. Hatta, Selo Soemardjan , Arkeolog R. Seokmono dan Soelaiman Soemardi mengartikan kebudayaan sebagai hasil kerja dari usaha manusia, tetapi di sisi lain dapat dilihat bahwa ahli-ahli lain seperti Roucek & Warren, Dawson(Age of the God) , Nostrand, M. Harris mendefinisikan kebudayaan bukan hanya sebagai hasil dari usaha manusia tetapi lebih mengarah kepada cara manusia berpikir ,berperilaku,dan hidup.
Komentar
Posting Komentar